Rabu, 27 Februari 2013

One Direction Bikin Lagu Untuk Amal !






Boyband jebolan X Factor UK ini sudah resmi menggelar Take Me Home Tour 2013 mulai 23 Februari 2013 kemarin. Sebelumnya, mereka baru saja merilis lagu yang dibuat untuk amal, yaitu untuk membantu orang-orang yang membutuhkan di Afrika. Pengalaman ini membuat Zayn dan Liam menangis karena melihat kehidupan orang-orang di sana yang sangat memprihatinkan.

Boyband yang beranggotakan Harry, Liam, Zayn, Niall dan Louis ini memang memiliki jadwal yang sangat padat. Tapi, mereka tetap menyempatkan diri berpartisipasi dalam acara Red Nose Day untuk Comic Relief, lho. Dalam acara itu, mereka membantu orang-orang yang hidupnya kurang beruntung di Afrika lewat hasil penjualan lagu One Way Or Another.

Ini mereka lakukan karena One Direction menyaksikan sendiri bagaimana penderitaan orang-orang Afrika yang kurang beruntung tersebut. Zayn Malik bahkan nggak kuat menahan rasa sedihnya, ketika dia harus melihat seorang bayi sekarat karena penyakit ganas di negara tersebut. “Ini sangat berat bagiku, nggak ada yang menyangka bahwa mereka hidup seperti ini. Bayi itu bahkan belum berumur 1 tahun,” ujar kekasih Perrie Edwards ini, sedih.

Tidak hanya Zayn, Liam Payne pun tidak kuat menahan air matanya setelah mengetahui bahwa bayi-bayi sakit di Afrika tersebut tidak mendapatkan vaksin kesehatan yang dibutuhkan. “Pasti sulit saat kau melihat bayi kesakitan. Tidak semua anak-anak bisa mendapatkan vaksin. Itu berarti, hidup mereka ada di antara hidup dan mati. Kita nggak pernah menyadari bahwa hidup bisa sangat sulit di bagian lain di dunia ini,” ujar mantan kekasih Danielle Peazer ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar